Tuesday, March 27, 2018

10 Sejarah Terbesar di Dunia

10 Sejarah Terbesar di Dunia - Top 10 Peristiwa Sejarah Terbesar Di Dunia yang Banyak Menyita Perhatian Masyarakat — Di dunia ini, pastinya mempunyai sejarah penting ataupun peristiwa besar. Sejarah ataupun peristiwa merupakan hal penting yang harus kita kenang hingga saat ini. Tanpa adanya sejarah, manusia mungkin tak akan mengetahui asal usul dari suatu kejadian tertentu. 

Hingga saat ini, tercatat ada banyak sekali sejarah-sejarah yang telah terjadi pada jaman dahulu, ataupun peristiwa besar yang mungkin dapat dianggap sebagai sejarah kelam oleh suatu Negara ataupun masyarakat. Dan dibalik sebuah sejarah itu pula, terdapat banyak sekali peristiwa-peristiwa besar yang telah terjadi pada jaman dahulu hingga sampai pada jaman sekarang. Dan berikut adalah 10 peristiwa besar yang pernah terjadi di dunia versi sejarahmula.blogspot.co.id : 

1. Isra Mi'raj 

Isra Mi'raj
Isra Mi'raj
Isra Mi’raj adalah perjalanan Nabi Muhammad SAW dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsa dan kemudian dilanjutkan menuju ke Sidratul Muntaha yang merupakan tempat tertinggi dari langit. Dan dari kejadian ini lah umat islam mendapatkan perintah dari Allah SWT untuk melaksanakan sholat lima waktu hingga saat ini. 

2. Pengeboman Hiroshima dan Nagasaki 

Pengeboman Hiroshima dan Nagasaki
Pengeboman Hiroshima dan Nagasaki
Pada perang dunia ke II tepatnya pada tanggal 6 Agustus 1945, pihak Amerika Serikat atas perintah presidennya Harry S. Trautman menjatuhkan bom nuklir “little boy” di atas kota Hiroshima. Satu hari setelah kehjadian tersebut Amerika kembali menjatuhkan bom nuklir “fat man” di atas kota Nagasaki. Akibat kejadian ini, banyak warga jepang yang tewas karena terkena radiasi yang ditibulkan oleh bom tersebut. 

3. Meninggalnya Adolf Hitler 

Meninggalnya Adolf Hitler
Meninggalnya Adolf Hitler 
Adolf Hitler adalah seorang politisi Jerman sekaligus menjadi Ketua dari Partai Nazi (National Sozialistische). Hitler dikenal sebagai sosok yang kejam, terbukti selama perang dunia II berlangsung, Hampir sekitar 50 juta orang tewas termasuk 6 juta kaum yahudi yang dibencinya. Namun pada tahun 30 April 1945 ketika tentara Soviet menyerang kota Reichskanzlei, Hitler di duga tewas setelah menembak dirinya sendiri dan jasadnya pun dibakar di kebun belakang Reichskanzalei yang hancur. 

4. Letusan Gunung Krakatau 

Letusan Gunung Krakatau
Letusan Gunung Krakatau 

Pada tanggal 26-27 Agustus 1883, seluruh makhluk hidup menyaksikan betapa besarnya kekuatan alam yang dikeluarkan saat letusan Gunung Krakatau saat itu. Letusan tersebut menimbulkan tsunami terdahsyat di kawasan Samudera Hindia yang telah menewaskan sekitar 36.000 jiwa. Letusan tersebut juga menyebabkan Gunung Krakatau itu sendiri lenyap diantara pulau Sumatera dan Jawa. Ternyatat, letusan tersebut merupakan letusan yang mempunyai daya ledak sekitar 30.000 kali bom atom yang menghancurkan kota Hiroshima dan Nagasaki. 

5. Tragedi WTC 

Tragedi WTC
Tragedi WTC

Serangan 11 September atau yang dikenal sebagai Tragedi WTC ini, merupakan serangkaian serangan bunuh diri yang diduga dari kelompok teroris dunia Al-Qaeda. Serangan tersebut dilakukan setelah pelaku berhasil membajak empat buah pesawat jet penumpang yang dua diantaranya akan ditabrakkan di menara kembar (twin tower) World Trade Center (WTC) di New York City. Akibat tabrakkan yang terjadi tersebut, dua menara twin tower itu pun runtuh hanya dalam kurun waktu dua jam. 

6. Tenggelamnya Kapal Titanic 

Tenggelamnya Kapal Titanic
Tenggelamnya Kapal Titanic 
Titanic dilengkapi dengan teknologi paling maju pada masa itu dan orang awam percaya bahwa ia “tidak mungkin tenggelam”. Ia amat mengejutkan bagi orang banyak bahwa walaupun dengan teknologi modern dan awak kapal yang berpengalaman, ternyata Titanic masih bisa tenggelam dengan jumlah kematian yang tinggi. Kegemparan media massa yang meliput bencana, para korban Titanic, serta legenda mengenai apa yang terjadi di atas kapal, mengakibatkan undang-undang laut diganti. 

Penemuan sisa-sisa bangkai kapal Titanic yang tenggelam terpecah di dasar laut pada 1985 yang ditemukan oleh team Jean-Louis Michel dan Robert Ballard, menjadikan Titanic lebih terkenal lagi. Titanic merupakan kapal uap penumpang terbesar di dunia pada masa peluncurannya. Pada saat pelayaran pertamanya dari Southampton, Inggris, dalam perjalanan ke New York City, pada Rabu 10 April 1912, di bawah kendali Kapten Edward J. Smith, Titanic menabrak gunung es pada 23:40 (waktu kapal), Minggu, 14 April 1912, dan tenggelam 2 jam 40 menit kemudian pada 2:20 pagi hari Senin. Bencana tersebut mengakibatkan kematian lebih 1.500 orang, menjadikannya sebagai bencana laut terburuk semasa aman dalam sejarah dan sampai kini paling termashyur. Kerugian yang dialami $150 Milion 

7. Konflik Palestina dan Israel 

Konflik Palestina dan Israel
Konflik Palestina dan Israel 
Konflik antara dua negara ini berlangsung antara 2008 hingga 2009 bahkan baru-baru ini konflik antara dua negara tersebut terjadi lagi, yang merujuk pada perang tersebut adalah konflik antara Israel dan Hamas. Pada konflik tersebut, Israel banyak melancarkan serangan udara yang salah satunya disebut dengan Operation Cast Lead yang dilakukan sebagai balasan atas serangan Roket yang dilakukan oleh pihak Gaza dan Hamas. Dampak yang ditimbulkan dari konflik tersebut, banyak sekali kaum Hamas yang menjadi korban, dan tidak sedikit pula para tentara israel yang juga menjadi korban, serta banyaknya bangunan-bangunan di palestina yang hancur. 

8. Tsunami Jepang 

Tsunami Jepang
Tsunami Jepang 

Tsunami yang terjadi di Sendai, Jepang ini diawali dengan Gempa Bumi dengan kekuatan 9,0. Terjadi pada tanggal 11 Maret 2011 lalu, Gempa yang menimbulkan gelombang Tsunami dengan ketinggian 10 meter (33 kaki) tersebut menerjang pantai Semenanjung Oshika, antai timurTohoku pada pukul 05:46 UTC atau sekitar pukul 14:46 waktu setempat yang menewaskan 15.269 jiwa dan 8.526 lainnya menghilang. 

9. Gempa Bumi dan Tsunami di Samudra Hindia Tahun 2004 

Gempa Bumi dan Tsunami di Samudra Hindia Tahun 2004

Gempa bumi Samudra Hindia 2004 adalah gempa bumi berskala tinggi di bawah laut yang terjadi pukul 00:58:53 UTC pada hari Minggu, 26 Desember 2004, dengan episentrum di lepas pesisir barat Sumatera, Indonesia. Gempa ini dikenal di kalangan ilmuwan dengan nama Gempa bumi Sumatera–Andaman. Tsunami yang terjadi sesudahnya mendapat banyak nama, termasuk tsunami Samudra Hindia 2004, tsunami Asia Selatan, tsunami Indonesia, tsunami Natal, dan tsunami Hari Boxing. 

Gempa bumi ini terjadi ketika lempeng Hindia disubduksi oleh lempeng Burma dan menghasilkan serangkaian tsunami mematikan di pesisir sebagian besar daratan yang berbatasan dengan Samudra Hindia. Gelombang tsunami yang puncak tertingginya mencapai 30m (98 ft) ini menewaskan lebih dari 230.000 orang di 14 negara dan menenggelamkan banyak permukiman tepi pantai. Ini merupakan salah satu bencana alam paling mematikan sepanjang sejarah. Indonesia adalah negara yang terkena dampak paling besar, diikuti Sri Lanka, India, dan Thailand. 

10. Konflik Irak dan Amerika 

Konflik Irak dan Amerika
Konflik Irak dan Amerika 
Perang Irak (tahun 2003–2011), yang dikenal juga dengan istilah Pendudukan Iraq, Perang Teluk II, Perang Teluk III, oleh Amerika Serikat. Operasi Pembebasan Irak, dimulai dengan invasi Irak pada tahun 2003. Okupasi yang kemudian dilakukan oleh pasukan koalisi pimpinan Amerika Serikat dan Britania Raya mengakibatkan berlanjutnya peperangan antara para pemberontak dengan pasukan koalisi. Tentara Baru Irak lalu dibentuk untuk menggantikan tentara lama Irak setelah dibubarkan oleh koalisi, dan diharapkan tentara baru ini akan mengambil alih tugas-tugas koalisi setelah mereka pergi dari Irak. 

Sebelum invansi dilaksanakan, pemerintah Amerika Serikat dan Britania Raya menuduh Irak sedang berusaha membuat senjata pemusnah masal yang mengancam kemanan nasional mereka, koalisi, dan sekutu regional. 

Itulah 10 dari sekian banyaknya peristiwa besar yang terjadi di dunia. Semoga bermanfaat dan menambah pengetahuan anda. Terimakasih 

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : 10 Sejarah Terbesar di Dunia

Comments
0 Comments

0 comments:

Post a Comment